Rakerda Program Bangga Kencana

Gubernur Sulawesi Tengah Drs.H.Longki Djanggola,M.Si membuka secara resmi Rapat Koordinasi Daerah Program Bangga Kencana Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah yang dilaksanakan secara virtual hybrid oleh BKKBN Provinsi Sulawesi Tengah, Ruang Polibu, Rabu (14/4).

Rakorda bertemakan Melalui Peran Lintas Sektor, Kita Tingkatkan Upaya dan Strategi Dalam Rangka Implementasi Program Bangga Kencana Guna Percepatan Penurunan Stunting di Sulawesi Tengah.

Kesempatan itu, Gubernur Sulawesi Tengah menyampaikan bahwa tema kegiatan rakorda sangat relevan dengan harapan Presiden yang menginginkan agar prevalensi stunting bisa ditekan sampai 14 persen hingga Tahun 2024.

“BKKBN berperan strategis untuk mewujudkan harapan tersebut melalui sinergitas dan implemetasi Program Bangga Kencana di Sulawesi Tengah,”ucapnya.

Kepala BKKBN Prov. Sulteng Dra.Maria Ernawati,MM menyampaikan dalam keterbatasan situasi di masa pandemi, BKKBN Prov. Sulteng bersama mitra kerja menguraikan beberapa prestasi diantaranya Juara 1 Nasional inovasi terbaik cegah putus pake kontrasepsi.

Nampak hadir Kepala BKKBN RI, Dr. (H.C.) dr. Hasto Wardoyo, Sp.OG(K), Kadis Kesehatan Prov. Sulteng, Kadis Pengendalian Penduduk dan KB Prov. Sulteng, BPS, BPJS, Mitra Kerja BKKBN, Organisasi Perempuan, Ikatan Penyuluh KB.

Ro. Adm. Pimpinan