Rapat Koordinasi PPID Ke-1 Tahun 2021 “ Melalui ISO Sulteng Informatif ”

Gubernur Sulawesi Tengah melalui Pj. Sekdaprov, H. Mulyono, SE,AK,.MM didampingi Sekretaris Dinas KIPS Dra. Masdia dan Kepala Seksi Layanan Informasi dan Kemitraan Media Intje Yusuf, S.Sos., MPWP memberikan pengarahan sekaligus membuka dengan resmi kegiatan Rapat Koordinasi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Ke-1 Tahun 2021 yang digelar oleh Dinas Kominfo, Persendian dan Statistik Sulawesi Tengah di Ruang Video Converence (VIDCON) Kantor Gubernur Sulawesi Tengah pada Kamis, 1 April 2021.

Rakor PPID tersebut dihadiri Ketua KIP Republik Indonesia Gede Narayana, Presiden Direktur PT. Qims Intrasindo, Kadis Kominfo Kab\Kota, Komisioner Komisi Informasi, Pengelolah PPID Kab\Kota Se Sulawesi Tengah secara Virtual.

Kepala Bidang Statistik Dinas Kominfo, Persandian dan Statistik, Madda, SE yang membacakan sambutan Kadis Kominfo, Persandian dan Statistik “Pelaksanaan Rakor ini merupakan yang pertama dilaksanakan sejak pengalihan PPID Utama ke Dinas Kominfo, Persandian dan Statistik Sulawesi Tengah pada November 2020”.
Sambung beliau dalam Arahanya antara lain : Pertama, telah melakukan evaluasi Internal pengelolaan PPID yang diawali dengan kegiatan pemeringkatan pengelolaan Layanan Informasi Publik di lingkungan pemerintah Sulawesi tengah.
Kedua, telah melakukan pembinaan pengelolaan PPID, antara lain keterbukaan Informasi Publik, sosialisasi penyususnan daftar informasi publik dan disemasi informasi.
Ketiga, Telah menyampaikan Laporan tahunan PPID Tahun 2020 ke KEMENDAGRI dan Komisi Informasi Pusat dengan harapan agar PPID utama Kab/Kota melakukan hal yang sama dengan menyampaikan laporan tersebut ke Kemendagri dan Komisi Informasi.
Keempat, saat ini sedang dalam tahapan pendampingan penyusunan daftar informasi Publik di 41 PPID Perangkat daerah di lingkup Provinsi Sulawesi Tengah dengan harapan penyusunan daftar Informasi Publik ini dapat kami tuntaskan dalam waktu 1 bulan kedepan. Beliau berharap Rakor ini menjadi Wadah bagi Pengelola PPID untuk saling menguatkan, saling bersinergi dan saling memberikan masukan untuk Pengelolaan PPID yang lebih baik.

Gubernur Sulawesi Tengah yang diwakili oleh Pj. Sekretaris Daerah H. Mulyono, SE., AK., MM dalam sambutannya pada Rakor PPID ke-1 Tahun 2021 yang bertemakan “Melalui Iso Sulteng Informatif”. Beliau menyampaikan bahwa pelaksanaan Rakor ini bertujuan untuk mengevaluasi dan memonitor sejauh mana Implementasi kualitas penyelenggaraan pelayanan informasi dan dokumentasi yang dilakukan PPID Utama dan PPID pembantu di wilayah kerja masing-masing, seraya berupaya mencari solusi terbaik atas permasalahan dan tantangan yang ditemui, demi mewujudkan Layanan Informasi Publik yang lebih baik. Beliau juga menyampaikan harapan bagi peringkat keterbukaan Informasi Publik Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah Tahun 2021 dapat diperbaiki menjadi lebih baik bahkan masuk atau meraih kategori Informatif.

DKIPS PROV. SULTENG