IT SECURITY ASSESSMENT

Bertempat di ruang rapat Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik (DKIPS), pembukaan kegiatan IT Security Assessment dibuka oleh Kepala Bidang Persandian dan Statistik, Bpk Maulana Amir. Pada kesempatan tersebut disampaikan bahwa kegiatan berlangsung mulai 24 s.d. 27 September 2019 dengan tujuan pelaksanaan kegiatan :

  1. Untuk memverifikasi terhadap kemungkinan menerobos keamanan infrastruktur dari perspektif eksternal yaitu dari Internet;
  2. Untuk mengetahui tingkat keamanan aplikas
  3. Memberikan peringkat kerentanan berdasarkan tingkat ancaman, potensi kerugian, dan kemungkinan eksploitasi kerahasiaan informasi konsumen, integrasi data transaksi, dan ketersediaan infrastruktur aplikasi

Adapun Tim pelaksana IT Security Assesment berasal dari Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN RI) antara lain adalah SM Hamonangun, SSTP, MP sebagai Team Lead dan Kukuh Bangun Laksono, S.Tr.TP  sebagai security analyst dan beberapa anggota teknis administrasi lainnya.

Lebih lanjut Bpk. Maulana menjelaskan bahwa pelaksanaan kegiatan ini lebih menekankan pada pengujian celah keamanan aplikasi Pemerintah Pusat maupun Daerah untuk menurunkan dan menghindari kebocoran informasi. Serta memberikan penilaian terhadap celah keamanan yang ditemukan pada jaringan maupun aplikasi dan memberikan rekomendasi serta solusi dari celah keamanan yang ditemukan. Harapannya tentunya, aplikasi yang diimplementasikan di lingkungan Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah dapat terjamin keamanannya dari pihak-pihak yang akan mengakses secara ilegal. Semoga.-