Kadis Kominfo Santik Pimpin Apel Pagi dan Pelepasan Purna Bakti ASN Bidang IKP

Palu – Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Provinsi Sulawesi Tengah Sudaryano R. Lamangkona memimpin Apel Pagi dan Pelepasan Purna Bakti Aparatur Sipil Negara (ASN) Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Silvana Yanis.  Bertempat, di Halaman Kantor Dinas Kominfo Santik Provinsi Sulteng. Senin, (15/1/2024)

Apel ini dihadiri ; Sekretaris Dinas Kominfo Santik, pejabat administrator, fungsional, staf ASN dan Staf Honorer lingkup Dinas Kominfo Santik Provinsi Sulteng.

Dalam kesempatan itu, Sudaryano menyampaikan kepada Seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tenaga kontrak dilingkungan Dinas Kominfo Santik Provinsi Sulteng untuk terus disiplin bekerja serta  melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan sebaik-baiknya. 

“Kalau hanya hadir, tapi tidak ada produk yang kita laksanakan, itu percuma”ujar Kadis Kominfo Santik 

Selanjutnya, Sudaryano menyampaikan ucapan selamat kepada Bidang Aplikasi dan Informatika (Aptika) atas pencapaian hasil rangking pelaksanaan SPBE yakni, dari rangking 34, menjadi rangking ke- 17 Nasional dengan poin 3,24. 

Lanjut, kata Sudaryano, hal ini melampaui dari target Renstra selama 5 tahun, dimana sebelumnya pada tahun 2023 Renstra di targetkan 2,24 poin. 

“Di Sulawesi, Provinsi Sulteng berada di posisi kedua dari Provinsi Gorontalo”sebutnya

Ia juga meminta Bidang Statistik agar tahun 2024 ini untuk mengawal pelaksanaan magang terkait statistik sektoral di Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulteng, sehingga diharapkan, di tahun ini nilai indeks Statistik Sektoral mengalami peningkatan.

“Semua hal-hal yang sudah lakukan di tahun 2023, dan mari kita tingkatkan di tahun 2024 ini sesuai harapan bapak Gubernur”jelasnya

Ia berharap, di tahun 2024 ini seluruh Pejabat ASN dan Staf Honorer terus memperbaiki kinerja, berkolaborasi dan berkomitmen dalam bekerja. 

Terkahir, mantan Kepala Damkar tersebut mengucapkan selamat kepada Silvana Yanis yang telah memasuki purna tugas (pensiun) sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN). 

“Saya atas nama dinas Kominfo Santik Provinsi Sulteng dan pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah mengucapkan terima kasih kepada Silvana Yanis yang telah bekerja selama 31 tahun, 9 bulan mengabdi sebagai ASN di Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah.” Tambahnya

Diakhir pertemuan tersebut, dilakukan penyerahan Cinderamata dan sesi foto bersama.

Sumber : PPID Pelaksana Dinas Kominfo Santik Provinsi Sulteng dan dipublis oleh PPID Utama/Humas Pemprov Sulteng.